Contoh Akulturasi – Lengkap Dengan Proses dan Pengertian

Posted on

Contoh Akulturasi – Lengkap Dengan Proses dan Pengertian

Laelitm.com – Pada kesempatan kali ini kami memberikan pembahasan mengenai materi akultrasi yang menyangkut contoh , proses dan pengertian beserta dengan penjelasan lengkapnya, khusus untuk sahabat belajar semuanya! Nah, berikut ini penjelasannya, simak baik baik ya!

Pengertian Akultrasi

Akultrasi adalah proses dimana kelompok atau seseorang dari suatu budaya datang dengan tujuan mengadopsi praktik dan nilai-nilai budaya lain, tetapi tetap mempertahankan budayanya sendiri tanpa menghilangkan sifat budayanya. Akultrasi ini biasanya terjadi dalam budaya mayoritas yang mengadopsi unsur budaya masyarakat minoritas.

Contohnya seperti, yang terjadi pada orang-orang imigran yang dimana etnis berbeda dari masyarakat mayoritas di tempat masyarakat imigrasi.

 

Proses Akultrasi

Proses akultrasi yang terjadi di Indonesia sangatlah beragam, karena akultrasi dapat terjadi melalui kontak budaya. Berikut ini penjelasannya:

  1. Adanya kontak sosial yang terjadi di seluruh kalangan masyarakat.
  2. Adanya kontak budaya diberbagai situasi , seperti: antar anggota teman, maupun permusuhan.
  3. Adanya kontak budaya dari kelompok yang menguasai maupun dari kelompok yang dikuasai oleh semua unsur-unsur budaya, seperti: teknologi, ekonomi, ilmu pengetahuan, dan lain-lain.
  4. Adanya kontak budaya dari masyarakat yang mempunyai anggota banyak maupun sedikit.
  5. Adanya kontak budaya antar sistem budaya, sosial dan unsur budaya fisik.

 

Bentuk Akulturasi

Perpaduan antar suatu kebudayaan sudah saling terjadi, meskipun kebudayaan asing telah masuk dalam budaya kita, namun tidak mengubah kebudayaan yang telah ada melainkan untuk menjadikannya lebih baik lagi. Adapun bentuk dari akultrasi berikut ini

Penjelasannya

  1. Subsitusi yaitu, sarana untuk mengganti budaya unsur lama dengan budaya baru sehingga bisa lebih baik lagi.
  2. Sinkretisme yaitu, perpaduan antara suatu budaya lama dengan budaya baru sehingga menghasilkan suatu system yang baru.
  3. Penambahan yaitu, proses menggabungkan dua budaya atau lebih sehingga memberikan nilai tambah pada budaya tersebut.
  4. Penggantian yaitu, suatu perubahan unsur budaya lama yang diganti dengan budaya baru sehingga lebih praktis dan efisien lagi. Contoh: delman yang digantikan dengan kendaraan umum.
  5. Originasi yaitu, proses masuknya unsur budaya baru untuk memberikan perubahan yang besar. Contoh: semua di daerah terpencil sudah menggunakan listrik.
  6. Penolakan yaitu, adanya budaya baru yang masuk tetapi ditolak, karena faktor dari manusianya yang tidak siap dalam menerima unsur-unsur baru.

 

Contoh Akulturasi

Berikut ini contoh akultrasi yang sering kita lihat di lingkungan sekitar kita, antara lain:

  1. Seni Bangunan

Contohnya adalah bangunan candi. Mengapa? Karena bangunan candi menggabungkan seni budaya Indonesia dengan seni budaya asing. Salah satu contohnya adalah candi Borobudur yang terletak di Jawa Tengah.

  1. Seni Tari

Contohnya adalah tari cokek, lenong, dan gambang kromong yang merupakan gabungan antara Betawi dengan China. Yang dulunya sangat dikenal tetapi pada zaman sekarang sudah mulai lenyap tarian ini. Semoga suatu saat tarian ini bisa terkenal kembali.

  1. Sistem Pakaian

Contohnya adalah pakaian adat betawi yang mempunyai ciri khas seperti, menggunakan tutup kepala yang dipadukan dengan baju jas, lehernya tertutup, menggunakan celana panjang, pada bagian pinggang terdapat selembar kain batik dan bagian perut dilengkapi dengan belati.

  1. Seni Rupa

Contohnya seperti patung Budha yang merupakan gabungan dari kesenian dan kebudayaan india.

  1. Seni Sastra

Contohnya seperti yang terdapat dikalimantan, jawa timur, jawa tengah, dan lain – lain yang sering kita jumpai yaitu prasasti kuno yang merupakan perpaduan antara hindu dan budha. Prasasti itu ditulis dengan menggunakan huruf pallawa.

  1. Kalender

System kalender di Indonesia saat ini menggunakan sistem kalender Qomariyah dengan sistem tahun saka.

  1. Pemerintahan

Dengan adanya kebudayaan Hindu Budha sangat mempengaruhi system pemerintahan di Indonesia. contohnya seperti perubahan pada kepala pemerintahan yang dulunya kepala suku menjadi seorang raja.

  1. Adat Kebiasaan

Kita dapat melihat dalam akultrasi budaya tionghua dan budaya islam. Yang salah satu contohnya saling tolong menolong dan saling berbagi di bulan syawal. Yang dimana saling berbagi dapat mempererat persaudaraan.

 

Demikian, penjelasannya kali ini mengenai contoh akulturasi dan penjelasan lengkapnya yang bisa kami sampaikan khusus untuk sahabat belajar semua, semoga bermanfaat. Sampai jumpa lagi sahabat belajar!

Artikel Lainnya :